Inpopedia, Jakarta – Klinik Kita mengadakan serangkaian Medical Check up (MCU) di Gedung Sopo Marpingkir HKBP Jakarta Timur, mulai 20 Juli hingga 23 Juli 2024.
Kegiatan ini rencananya akan diikuti oleh dua ribuan lebih peserta yang akan dibagi menjadi beberapa kloter atau kelompok.
Klinik Kita adalah sebagai pelaksana pemeriksaan kesehatan menyeluruh ini dengan menggandeng sejumlah tenaga medis lainnya.
Sebelum diperiksa, peserta diwajibkan berpuasa selama kurang lebih 10 jam.
Minggu 21 Juli 2024, tampak antrian telah mengular sejak pagi dimulai dari meja pendaftaran, dilanjutkan ke pengambilan sampel darah, ukur tinggi dan berat badan, ukur tekanan darah, Rontgen, pemeriksaan gigi, rekam jantung dan lainnya.
Pemeriksaan kesehatan secara dini akan memberikan manfaat bagi individual.
Jumlah peserta yang melakukan pemeriksaan kesehatan mencapai 2.056 orang akan berlangsung selama tiga hari, mulai 20 hingga 23 Juli 2024.
Pemeriksaan kesehatan ini mencerminkan komitmen kolektif dalam menjaga kesehatan individu.
Salah satu tim medis, Dr William mengatakan bahwa Klinik Kita mengadakan medical check up untuk semua karyawan dan karyawati yang bekerja sama dengan Klinik Kita.
“Ini adalah suatu program preventif yang memang diadakan oleh perusahaan-perusahaan yang ada,” katanya.
Dr Williem berharap melalui MCU ini karyawan biasa mengelola kesehatannya dengan baik, dan mempertahankan kesehatannya untuk bekerja sehari-hari,”Pungkasnya.
Hal senada disampaikan oleh Dr Lynda Trihayuningtias yang mengatakan jumlah peserta adalah 2.065 orang.
“Kita menginginkan semua berjalan dengan lancar, dan nanti hasilnya akan diberikan kepada seluruh peserta,” ucapnya.
Manfaat melakukan pemeriksaan kesehatan secara dini dan menyeluruh agar kita bisa mencegah dan mengibati sebelum penyakit menjadi ganas.
Sehingga bisa meningkatkan peluang pengobatan dan penyembuhan dan
Mengurangi risiko komplikasi penyakit.
Selain itu, bisa Mengurangi biaya perawatan kesehatan jangka panjang.
Bukankah mencegah lebih baik daripada mengobati?
(Suyono)