banner 970x250
Sosial  

Kunjungan TECHCONNECT ke Yayasan Tunas Harapan Pertiwi, Berbagi Kebahagiaan di Bulan Ramadhan

banner 120x600
banner 468x60

Inpopedia, Bekasi, 14 Maret 2025 – Yayasan Tunas Harapan Pertiwi menerima kunjungan silaturahmi dari perwakilan TECHCONNECT, sebuah perusahaan besar di Indonesia.

Kedatangan mereka untuk kegiatan acara buka puasa bersama di bulan Ramadan dan berbagi kebahagiaan dukungan kepada anak-anak yatim piatu di yayasan tersebut.

Sonjaya, perwakilan dari Yayasan Tunas Harapan Pertiwi, menyambut hangat kedatangan Dimas, perwakilan dari TECHCONNECT.

Dimas menjelaskan bahwa kunjungan ini merupakan tindak lanjut dari referensi teman yang merekomendasikan Yayasan Tunas Harapan Pertiwi sebagai salah satu yayasan yang sesuai dengan kriteria perusahaan mereka.

“Alhamdulillah, dalam acara Ramadan buka puasa bersama ini, kami bisa berkunjung dan berbagi buat adik-adik yang memang backgroundnya adalah yatim piatu,” ujar Dimas.

Ia menambahkan bahwa kunjungan ini merupakan bentuk kepedulian manajemen TECHCONNECT untuk berbagi keberkahan di bulan Ramadan, khususnya kepada Yayasan Tunas Harapan Pertiwi dan anak-anak didiknya.

Dimas berharap, bantuan yang diberikan dapat memberikan semangat dan keceriaan bagi anak-anak yatim piatu dalam menatap masa depan.

“Dengan spirit kita yang sama-sama adalah kita sama-sama bisa menatap masa depan lebih baik, lebih indah lagi dalam kebersamaan,” tuturnya.
Dalam kesempatan tersebut, Dimas juga menyampaikan pesan kepada anak-anak yatim piatu agar dapat tumbuh kembang dengan cerdas dan sehat, baik secara jasmani maupun rohani.

Ia menekankan pentingnya pendidikan dan persiapan masa depan bagi generasi penerus bangsa.
“Adik-adik pastinya bisa tumbuh kembang dan cerdas serta bersaing untuk masa depan dan khususnya juga yang pertama sekali adik-adik harus sehat kondisinya baik sehat secara jasmani dan rohani serta baik dalam sisi pendidikan baik dalam sisi buat masa depannya dan kemajuannya karena otomatis mereka adalah regenerasi kita pada kedepannya,” pesan Dimas.

Dimas juga menyampaikan apresiasi kepada Yayasan Tunas Harapan Pertiwi yang telah menjadi kakak asuh dan orang tua bagi anak-anak yatim piatu. Ia berharap, kerja sama ini dapat terus berlanjut dalam membangun masa depan anak-anak tersebut. (Rojakul)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *