banner 728x180

Wisata Edukasi Anak YBSM, Rawat Kebersamaan di Akhir Tahun 2025

banner 120x600
banner 468x60

Inpopedia, Kota Bekasi – Jelang akhir tahun 2025 Yayasan Bonavida Singgeura Milir (YBSM) Kota Bekasi kembali menyelenggarakan kegiatan Wisata Edukasi (Wisedu) pada hari Kamis (25/12/2025), sebagai bagian dari program pembinaan karakter dan penguatan kebersamaan bagi seluruh civitas yayasan.

Kegiatan ini dilaksanakan di Wahana Air Ohana, Jati Asih – Kota Bekasi, dengan mengusung tema “Merajut Kebersamaan dan Kebahagiaan, Berbagi Ceria Bersama Civitas YBSM.”

Sebelum keberangkatan rombongan ke lokasi wisata air diawali dengan sambutan dari Ketua event Ustadz Tohirin yang menekankan tentang semangat kebersamaan.

Hal senada disampaikan oleh perwakilan dewan guru, walisantri, relawan, anak-anak binaan yang menyatakan bahwa mereka merasakan kebahagiaan bisa menjadi bagian dari civitas YBSM.

Wisata edukasi kali ini diikuti oleh 196 peserta dari seluruh civitas YBSM Kota Bekasi yang terdiri dari pengurus yayasan, relawan, guru pembimbing, karyawan, terutama 120 anak yatim dan dhuafa YBSM Kota Bekasi yang berdomisili di Jalan Melati Raya No. 120 RT.01/06, Jatiwarna, Pondok Melati.

Kegiatan berlangsung penuh kehangatan, canda, dan kebahagiaan, mencerminkan semangat kebersamaan yang selama ini menjadi nilai utama YBSM.

Acara ini diketuai oleh Ustadz Tohirin Al Hariry selaku Ketua Panitia Wisata Edukasi, serta didampingi oleh pengurus yayasan Bapak Agung Setiawan dan Ibu Yossi Yanneva. Seluruh rangkaian kegiatan dirancang tidak hanya sebagai sarana rekreasi, tetapi juga sebagai media edukasi dan penguatan ikatan emosional antara anak-anak binaan dengan seluruh civitas yayasan.

Sejalan dengan motto Yayasan Bonavida Singgeura Milir, “Berkarya Berbagi Setulus Hati,” kegiatan ini menjadi momentum berharga untuk menumbuhkan rasa syukur, kepedulian, serta semangat kebersamaan dalam suasana yang menyenangkan dan penuh makna.

Anak-anak terlihat sangat antusias menikmati setiap wahana air, permainan edukatif, serta kebersamaan yang tercipta tanpa sekat.

Dalam sesi kesan dan pesan, Bapak Slamet Soekamto selaku perwakilan donatur menyampaikan rasa bangga, terharu, dan bahagia atas kebersamaan yang terjalin di tengah civitas YBSM.

“Semoga Allah SWT senantiasa memberikan kemudahan atas segala urusan yang ada, menambah keberkahan bagi para donatur, serta menjadikan seluruh civitas YBSM semakin sukses, baik di dunia maupun di akhirat,” ia berharap.

Kegiatan Wisata Edukasi ini menjadi bukti nyata bahwa kebahagiaan dapat tumbuh dari kebersamaan, kepedulian, dan niat tulus untuk berbagi. Semoga semangat ini terus terjaga dan menjadi energi positif bagi Yayasan Bonavida Singgeura Milir dalam menjalankan misinya di bidang sosial dan kemanusiaan.

Pewarta : Agung Setiawan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *