Inpopedia, Kabupaten Bekasi – Perumda Tirta Bhagasasi berhasil sebagai Juara 1 Den Sakti Cup Jilid IV setelah menaklukkan Petriks FC dengan skor tipis 1-0 pada laga Grand Final yang digelar di Lapangan Den Sakti sumber jaya , Kabupaten Bekasi, Minggu (11/1/2026).
Pertandingan berlangsung ketat sejak menit awal. Kedua tim tampil disiplin dan saling menekan, namun Perumda Tirta Bhagasasi mampu memanfaatkan peluang dengan baik hingga memastikan kemenangan dan mengunci gelar juara.
Atas kemenangan tersebut, Perumda Tirta Bhagasasi berhak membawa pulang piala juara serta hadiah utama berupa uang tunai sebesar Rp25 juta.
Sementara itu, Petriks FC harus puas finis di posisi Juara 2 setelah tampil kompetitif sepanjang turnamen.
Sebelumnya, posisi Juara 3 diraih oleh Wanasari FC, sedangkan Jalen FC menempati Juara 4 pada ajang Den Sakti Cup Jilid IV.
Panitia menyampaikan apresiasi kepada seluruh tim, perangkat pertandingan, serta masyarakat yang telah mendukung terselenggaranya turnamen dengan aman dan tertib.
Den Sakti Cup Jilid IV dinilai sukses menjadi hiburan rakyat sekaligus wadah pembinaan sepak bola lokal di Kabupaten Bekasi.
Dengan berakhirnya turnamen ini, Den Sakti Cup diharapkan terus menjadi agenda olahraga tahunan yang mampu melahirkan bibit-bibit pemain potensial serta memperkuat semangat sportivitas di tengah masyarakat.

















