A.M. Pratama Rizky Rewata Mahasiswa Asal Kabupaten Takalar
Terpilih sebagai Ketua Dewan Perwakilan Mahasiswa Fakultas Hukum Unhas 2025
Inpopedia, Takalar – A.M. Pratama Rizky Rewata dan Fathan Rezky mahasiswa asal Kabupaten Takalar
terpilih sebagai Ketua Dewan Perwakilan Mahasiswa Fakultas Hukum Unhas 2025.
Hal itu tertuang dalam Surat Keputusan (SK) Panitia Pemilihan Umum Keluarga Mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Hasanuddin Nomor : 022/B/PPU/KEMA-FH-UH/III/2025 Tanggal 15 Maret 2025 Tentang Hasil Pemilihan Umum Fakultas Hukum Unhas 2025.
Muhammad Dzaky Arya Naufal dan Fathan Rezky meraih Jumlah Suara 369 sebagai Ketua dan Wakil BEM sementara nomor urut 7. Andi Muhammad Pratama Rizky Rewata ( 7UARA ) terpilih sebagai peraih suara terbanyak Pemilihan Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM) dengan Perolehan Suara 164 mengungguli 10 Calon DPM Lainnya.
Saat ditemui Tim Inpopedia Ketua DPM terpilih Rizky Rewata menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada seluruh mahasiswa yang telah memilihnya dan mempercayakan suaranya kepadanya.
Dia juga menyampaikan akan memperjuangkan aspirasi mahasiswa Fak.Hukum dan menjalankan program program yang telah disampaikan saat pemilihan.
Rizky berharap dirinya mendapat dukungan dan bantuan.
Rizky Putra Pertama dari Pasangan Andi Gunawan dan Herningsih Latief ini berasal dari Kabupaten Takalar dan alumni dari SMUDAMA Tinggi Moncong Malino .
Ia adalah mahasiswa semester VI ini juga aktif di beberapa organisasi seperti DEWAN KERJA DAERAH PRAMUKA SULSEL dan HLSC UNHAS (Hasanuddin Law Study Centre)
( Kontributor AG. Takalar Sulsel )