Inpopedia, Depok, 20 Maret 2025 – Bank BJB Cabang Depok resmi mengumumkan jadwal libur menjelang bulan suci Ramadhan 2025. Pengumuman ini disampaikan oleh pimpinan Bank BJB Cabang Depok, Eko Muhammad, dalam acara buka bersama (bukber) dengan seluruh karyawan bank yang digelar di kantor Bank BJB Depok, Jl. Margonda Raya No. 29, Depok.
Dalam kesempatan tersebut, Eko Muhammad menyampaikan bahwa Bank BJB akan libur mulai tanggal 28 Maret 2025 dan akan kembali beroperasi seperti biasa pada 8 April 2025.
“Kami berharap nasabah dapat mengatur transaksi keuangan mereka dengan baik sebelum masa libur berlangsung. Kami juga mengimbau agar memanfaatkan layanan digital banking yang tetap bisa diakses selama masa libur,” ujar Eko Muhammad.
Selain mengumumkan jadwal operasional, acara bukber bank BJB juga diisi dengan kegiatan sosial berupa pemberian santunan kepada anak yatim yang berasal dari Dulur Salembur. Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Bank BJB terhadap masyarakat, khususnya anak-anak yang membutuhkan.
Dengan adanya pengumuman ini, diharapkan para nasabah dapat menyesuaikan jadwal transaksi mereka agar tetap lancar selama masa libur Ramadhan. Untuk informasi lebih lanjut, nasabah dapat mengakses aplikasi DIGI Bank BJB atau mengunjungi kantor cabang terdekat setelah periode libur berakhir. (wartasae)