banner 728x180
Daerah  

Milad ke-113 Muhammadiyah Kabupaten Takalar, Pemkab Berikan Dukungan Penuh

banner 120x600
banner 468x60

Inpopedia, Takalar – Peringatan Milad ke-113 Muhammadiyah tingkat Kabupaten Takalar berlangsung di Lapangan Pondok Pesantren Darul Arqam Muhammadiyah Takalar, Desa Timbuseng, Kecamatan Polongbangkeng Timur, Sabtu (4/1/2025).

Kegiatan tersebut dihadiri Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Sulawesi Selatan, Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Takalar, Wakapolres Takalar, Kepala Dinas Pertanian, Plt Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Pertanahan (DLHP), Camat Polongbangkeng Timur, perwakilan unsur Mapsu dan Galesong, Kepala Desa Timbuseng, serta seluruh jajaran pengurus daerah Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah Kabupaten Takalar.

Dalam sambutannya, Bupati Takalar Ir. Muhammad Firdaus Daeng Manye, MM, menegaskan komitmen Pemerintah Kabupaten Takalar dalam mendukung pengembangan pendidikan keagamaan, khususnya pondok pesantren.

Ia menyebutkan bahwa pemerintah daerah telah memfasilitasi pembangunan sekitar 15 pondok pesantren di wilayah Takalar.

“Pondok pesantren merupakan pilar penting dalam memberikan pendidikan kepada masyarakat karena memiliki nilai historis yang besar dalam perjuangan kemerdekaan bangsa,” ujar Bupati Takalar.

Menurutnya, pesantren tidak hanya berperan dalam pendidikan keagamaan, tetapi juga membentuk karakter dan sumber daya manusia yang berakhlak serta berkontribusi bagi pembangunan daerah dan nasional.

“Karena itu, kami sangat mendukung pembangunan pondok pesantren yang ada di Kabupaten Takalar,” imbuhnya.

Di akhir sambutan, Bupati Takalar mengajak seluruh elemen Muhammadiyah dan masyarakat untuk terus bersinergi dengan pemerintah daerah dalam membangun Takalar agar semakin maju dan tidak tertinggal dari daerah lain di Indonesia.

“Mari terus bersama-sama dengan pemerintah membangun negeri ini, membangun bangsa ini, sehingga Takalar maju dan tidak tertinggal dengan daerah yang lain di seluruh Indonesia,” pungkasnya.

Pada kesempatan itu, Bupati menyerahkan sumbangan dua buah traktor untuk para petani.

Peringatan Milad ke-113 Muhammadiyah ini menjadi momentum memperkuat peran Muhammadiyah sebagai gerakan dakwah dan pendidikan yang konsisten berkontribusi bagi kemajuan umat dan bangsa, khususnya di Kabupaten Takalar.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *