Inpopedia, Jakarta – Serikat Penggerak Pendidikan Masyarakat Indonesia (SP2MI) melakukan audiensi dengan Ketua Umum Asosiasi Pendidikan Masyarakat Indonesia (Apenmasi) Prof Hafid Abbas, di Jakarta, pada Kamis 15 Agustus 2024.
Kegiatan ini guna menyampaikan masalah-masalah di pendidikan kesetaraan di Indonesia dan membicarakannya.
Hal itu disampaikan oleh Ketua Umum SP2MI, Drs H Amirudin dalam keterangannya kepada redaksi Inpopedia, Kamis 15 Agustus 2024.
“Membahas pendidikan kesetaraan, isu isu nasionalnya tentang masalah dibentuknya dirjen baru kita tak tahu ini apakah Mendikbudristek tetap bertahan satu payung atau membagi ke beberapa pecahan dari departemen pendidikan nasional ini,” jelas Amirudin.
Pihaknya, kata Amirudin masih menunggu sinyal-sinyal yang akan terjadi di dunia pendidikan ke depannya.
“Kedua, kita (SP2MI) akan mencoba terus membangun kerjasama yang intens dengan Apenmasi ini agar supaya pendidikan kesetaraan ini betul betul menjadi pendidikan yang diharapkan oleh masyarakat luas,” tandasnya.***