Inpopedia, Kota Bekasi – Sejumlah personel Kepolisian dari Polsek Pondokgede menyambangi Kantor Yayasan Rindang Indonesia, Jatimakmur, Pondokgede, Kota Bekasi, Senin 19/08/2024.
Mereka adalah Ipda P. Prastyo selaku Panit Binmas Polsek Pondokgede didampingi Ipda Pangaribuan,
Aiptu Parlindungan Simanjutak dan
Brigadir Sigit.
Maksud kunjungan para Bhayangkara Negara ini adalah untuk melakukan sosialisasi Operasi Mantap Praja 2024 di Yayasan Rindang, Jati Makmur, Pondokgede.
“Operasi ini bertujuan mengamankan pemilihan Gubernur Jawa Barat dan Wali Kota Bekasi yang akan berlangsung pada bulan September mendatang,” kata Ipda P. Prastyo.
Prastyo menambahkan, melalui kegiatan ini masyarakat dapat menjaga keamanan dan ketertiban selama pilkada berlangsung khususnya di wilayah Pondokgede.

“Kami berharap Pilkada ini benar-benar menjadi pesta rakyat yang menyenangkan, membahagiakan, dan menggembirakan,” ujarnya menambahkan.
Ia menekankan pentingnya menjaga situasi tetap aman tanpa perpecahan antar pendukung calon, sehingga roda ekonomi dan kehidupan sosial dapat terus berjalan dengan baik.
Lebih lanjut dia menegaskan pentingnya netralitas aparat TNI dan Polri.
“Netralitas TNI Polri sudah diatur Undang- Undang, tetapi kita juga terus diingatkan agar kita tetap menjaga netralitas,” tambahnya.
Selama ini, kata Prastyo, Polres Kota Bekasi telah bekerjasama dengan Kodim untuk memberikan sosialisasi serupa guna memastikan netralitas selama Pilkada.
“Dengan adanya sosialisasi ini, diharapkan masyarakat Pondokgede dan Kota Bekasi dapat mengikuti Pilkada 2024 dengan hati yang gembira dan menjaga kedamaian, sehingga Pilkada dapat berjalan lancar dan aman,” tandasnya.
Sementara itu, kehadiran mereka disambut langsung oleh pengurus yayasan Rindang Indonesia Muhtadin Fauzi sambil ngopi bareng di Kobarin kafe, Unit Pelatihan Wirausaha Remaja Rindang Indonesia.
“Mengucapkan banyak terima kasih kepada pihak kepolisian khususnya Polsek Pondokgede yang sudah menyosialisasikan Operasi Mantap Praja Jaya-2024 Cipta Kondisi dan siap untuk meneruskan kepada seluruh civitas yayasan, orang tua atau wali Yatim-Piatu dan dhu’afa binaan yang ada di lingkungan kota Bekasi,” katanya.
Fauzi menegaskan, kesiapannya untuk mendukung agar pesta demokrasi tahun ini bisa berjalan dengan baik aman dan lancar serta tetap memelihara persatuan Indonesia.*
(Adi)